DEPARTEMEN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA
KEPUTUSAN MENTERI KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA
NOMOR : 102/KMK.016/1996
TENTANG
HARGA PEMBELIAN PEMERINTAH ATAS PUPUK UREA PRODUKSI
DALAM NEGERI BERSUBSIDI
MENTERI KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA.
| Menimbang : |
bahwa dalam rangka menjamin pengadaan, kelancaran penyaluran
dan perhitungan subsidi pupuk Urea yang berasal dari produksi dalam negeri,
dipandang perlu untuk mengeluarkan keputusan Menteri Keuangan tentang Harga
Pembelian Pemerintah.] |
|
| Mengingat : |
1. |
Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 96/M/1993; |
| 2. |
Keputusan Menteri Keuangan No. 812/KMK.04/1985; | |
| 3. |
Keputusan Menteri Keuangan No. 1153/KMK.013/1991; | |
| 4. |
Keputusan Menteri Keuangan No.
380/KMK.016/1994. |
|
| Memperhatikan : |
Keputusan Sidang Kabinet Terbatas Bidang Ekonomi Keuangan
& Pengawasan Pembangunan dan Produksi & DIstribusi tanggal 6 Maret
1996. |
|
|
M E M U T U S K A N |
||
|
Pasal 1 |
||
| Harga Pembelian Pemerintah atas pupuk Urea produksi PT. Pupuk
Sriwidjaja, PT. Pupuk Kujang, PT. Pupuk Iskandar Muda, PT. Pupuk Kalimantan
Timur, dan PT. Petrokimia Gresik adalah sebesar Rp. 223.250,- (dua ratus
dua puluh tiga ribu dua ratus lima puluh rupiah) per ton untuk pupuk Urea
Curah dan sebesar Rp. 246.750,- (dua ratus empat puluh enam ribu tujuh
ratus lima puluh rupiah) per ton untuk pupuk Urea dalam Kantong. |
||
|
Pasal 2 |
||
| Harga Penyerahan terhadap pupuk Urea yang berasal dari produksi
dalam negeri akan diatur dalam keputusan Menteri Keuangan tersendiri. |
||
|
Pasal 3 |
||
| (1) |
Harga Pembelian Pemerintah sebagaimana dimaksud pada Pasal 1 Keputusan
ini belum termasuk Pajak Pertambahan NIlai (PPN). |
|
| (2) |
PPN sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) pasal ini dibayar oleh Pemerintah. |
|
|
Pasal 4 |
||
| Tata cara penyediaan dana pembayaran subsidi dilaksanakan
sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Keputusan Menteri Keuangan nomor:
1153/KMK.013/1991 tanggal 27 November 1991. |
||
|
Pasal 5 |
||
| Dengan ditetapkannya Harga Pembelian Pemerintah dalam keputusan
ini, hal-hal lain yang bertentangan dengan keputusan ini tidak berlaku
lagi. |
||
|
Pasal 6 |
||
| Keputusan ini berlaku sejak tanggal 6 Maret 1996, dengan
ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan pembetulan
seperlunya. |
||
| SALINAN : Keputusan ini disampaikan kepada Yth.: | |
| 1. | Sdr. Menko Ekku dan Pengawasan Pembanagunan; |
| 2. | Sdr. Menko Produksi dan Distribusi; |
| 3. | Sdr, Menteri Pertanian; |
| 4. | Menteri Perindustrian dan Perdagangan; |
| 5. | Sdr. Gurbenur Bank Indonesia; |
| 6. |
Sdr. Sekretaris Jenderal, Para Direktur Jenderal dan Inspektur Jenderal di lingkungan Departemen Keuangan; |
| 7. | Direksi PT. Bank Rakyat Indonesia; |
| 8. | Direksi PT. Pupuk Sriwidjaja; |
| 9. | Direksi PT. Pupuk Kujang; |
| 10. | Direksi PT. Pupuk Iskandar Muda; |
| 11. | Direksi PT. Pupuk Kalimantan Timur; |
| 12. | Direksi PT. Petrokimia Gresik. |
|