Penyimpanan adalah penempatan tahap akhir limbah radioaktif tingkat rendah dan sedang.
Penyimpanan adalah penempatan tahap akhir limbah radioaktif tingkat rendah dan sedang.
Ditemukan dalam PP 27 TAHUN 2002Penyimpanan lestari adalah penempatan tahap akhir limbah radioaktif tingkat tinggi.
Ditemukan dalam PP 27 TAHUN 2002Penyimpanan sementara adalah penempatan limbah radioaktif sebelum penempatan tahap akhir.
Ditemukan dalam PP 27 TAHUN 2002Limbah radioaktif tingkat tinggi adalah limbah radioaktif dengan tingkat aktivitas di atas tingkat sedang, yang memerlukan pendingin dan penahan radiasi dalam penanganan pada keadaan normal dan pengangkutan, termasuk bahan bakar nuklir bekas.
Ditemukan dalam PP 27 TAHUN 2002Limbah radioaktif tingkat sedang adalah limbah radioaktif dengan aktivitas di atas tingkat rendah tetapi di bawah tingkat tinggi yang tidak memerlukan pendingin, dan memerlukan penahan radiasi selama penanganan dalam keadaan normal dan pengangkutan.
Ditemukan dalam PP 27 TAHUN 2002Limbah radioaktif tingkat rendah adalah limbah radioaktif dengan aktivitas di atas tingkat aman (clearance level) tetapi di bawah tingkat sedang, yang tidak memerlukan penahan radiasi selama penanganan dalam keadaan normal dan pengangkutan.
Ditemukan dalam PP 27 TAHUN 2002Klierens adalah pembebasan zat radioaktif terbuka, Limbah Radioaktif, atau bahan dan peralatan terkontaminasi dan/atau teraktivasi dari pengawasan.
Ditemukan dalam PP 61 TAHUN 2013Penutupan adalah proses penghentian kegiatan Pemanfaatan zat radioaktif secara permanen.
Ditemukan dalam PP 29 TAHUN 2008Pengelolaan Limbah Radioaktif adalah pengumpulan, pengelompokan, pengolahan, pengangkutan, penyimpanan, dan/atau pembuangan Limbah Radioaktif.
Ditemukan dalam PP 61 TAHUN 2013Pengelolaan limbah radioaktif adalah pengumpulan, pengelompokan, pengolahan, pengangkutan, penyimpanan, dan atau pembuangan limbah radioaktif.
Ditemukan dalam PP 27 TAHUN 2002